Informasi Terkini

Pengaruh audit intern terhadap kualitas pelaporan keuangan

pic-blog

Pengaruh audit intern terhadap kualitas pelaporan keuangan
(Sensus Pada Bank BPR se-Priangan Timur)
Hendra Kurniawan, S.Ak
surel : hendrakurniawan101196@gmail.com
Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh audit intern terhadap kualitas pelaporan keuangandi Bank BPR. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Kuantitatif. Data di peroleh dari data primer yaitu melalui penyebaran kuesioner populasi dalam penelitian ini sebanyak 2o Bank diantaranya PT. BPR Pola Dana, PT BPR Banjar Arthasariguna, PT. BPR Artha Jaya Mandiri, PT. BPR Siliwangi Tasikmalaya, PD. BPR Artha Galunggung, PD. BPR Artha Sukapura, PT. BPR Nusamba Singaparna, PT. BPR Nusumma Singaparna, PT. BPR Cipatujah Jawa Barat Perseroda, PT. BPR Sahat Santosa, PT. BPR Mitra Kojaya Mandiri, PT. BPR Bona Pasogit 31, PT. BPR Intan Jabar, PT. BPR Mustika Permai, PD. BPR Garut, PD. BPR BKPD Lakbok, PT. BPR Sehat Ekonomi, PD. BPR BKPD Pangandaran, PD. BPR BKPD Cijulang, PT. BPR Artha Galuh Mandiri Jawa Barat,.Berdasarkan hasil pengujian hipotesis maka dapat dikatakan audit internal berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas pelaporan keuangan Bank BPR.
Kata Kunci: Audit intern; kualitas pelaporan keuangan;

Kembali ke Beranda >